RI Surplus Dagang Terbesar dengan India, Capai US$1,4 Miliar
Azura Yumna Ramadani Purnama
15 July 2024 16:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan surplus perdagangan terbesar RI terjadi dengan India yang pada Juni 2024 sebesar US$1,46 miliar. Meski demikian, angka tersebut tercatat turun dari bulan sebelumnya yang sebesar US$1,55 miliar.
Plt. Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti menjelaskan surplus terbesar yang terjadi dengan India didorong oleh kinerja beberapa komoditas antara lain kelompok HS15 yakni lemak minyak hewan nabati, terutama Crude Palm Oil (CPO).
“Kemudian bahan bakar mineral HS27, dan besi dan baja HS72,” ucap Amalia dalam konferensi pers di kantornya, Senin (15/7/2024).
Selanjutnya, Indonesia mencatatkan surplus dagang terbesar kedua dengan Amerika Serikat (AS) yakni sebesar US$1,2 miliar. Angka tersebut tercatat stabil jika dibandingkan capaian bulan sebelumnya yang juga sebesar US$1,2 miliar.
Sementara di posisi ketiga yakni Filipina dengan besaran surplus pada Juni 2024 yang sebesar US$694 juta, angka ini tercatat mengalami penurunan jika dibandingkan capaian bulan Mei 2024 yang sebesar US$739 juta.