Logo Bloomberg Technoz

China Tarik Uang dari Sistem Perbankan Saat Yuan Alami Tekanan

News
15 July 2024 09:40

Gedung People's Bank of China (PBOC) di Beijing. (Sumber: Bloomberg)
Gedung People's Bank of China (PBOC) di Beijing. (Sumber: Bloomberg)

Tania Chen - Bloomberg News

Bloomberg, China menarik uang tunai yang beredar di sistem perbankannya selama lima bulan berturut-turut, di tengah kewaspadaan terhadap pelonggaran moneter karena depresiasi yuan yang meningkat.

Bank Sentral China atau People's Bank of China (PBOC) menarik uang tunai senilai 3 miliar yuan ($414 juta) melalui fasilitas pinjaman jangka menengah pada hari Senin, (15/7/2023). Pada saat PBOC mempertahankan suku bunga pinjaman kebijakan satu tahun di 2,5%, di tengah berlangsungnya Rapat Pleno Ketiga di Beijing. 

Sembilan analis yang disurvei Bloomberg memperkirakan suku bunga tidak akan berubah dan para ekonom sebagian besar memperkirakan MLF satu tahun akan dihapuskan.

Pihak berwenang menghadapi tugas yang semakin sulit dalam mengelola risiko ekonomi dan menghadapi perbedaan kebijakan dari AS, di mana taruhan penurunan suku bunga bergeser bolak-balik karena inflasi tetap tinggi. Keputusan untuk mempertahankan suku bunga menunjukkan kekhawatiran bahwa pelonggaran moneter baru dapat semakin melemahkan yuan dan memperburuk pelarian modal, mengingat kesenjangan yang sudah lebar antara imbal hasil AS dan RRT.

Kebijakan bunga Bank Sentral China