Dampak Insiden Penembakan Trump pada Pasar Keuangan Global
News
15 July 2024 05:53
Sydney Maki dan Elena Popina - Bloomberg News
Bloomberg, Ketika pasar keuangan dunia mulai dibuka kembali setelah percobaan pembunuhan Donald Trump, ada satu hal yang tampaknya pasti terjadi: 'Trump Trade' atau perdagangan yang dipengaruhi oleh kebijakan-kebijakan Trump akan mendapatkan lebih banyak momentum.
Serangkaian pertaruhan — berdasarkan antisipasi bahwa kembalinya Partai Republik ke Gedung Putih akan membawa pemotongan pajak, tarif yang lebih tinggi, dan regulasi yang lebih longgar — sudah semakin meningkat sejak penampilan buruk Presiden Joe Biden dalam debat bulan lalu.
Namun perdagangan tersebut diperkirakan akan semakin ketat, dengan insiden penembakan di Pennsylvania yang terjadi pada Trump membangkitkan semangat para pendukung dan menarik simpati.
Dolar — yang akan menguat jika kebijakan fiskal yang longgar membuat imbal hasil obligasi tetap tinggi — mulai bergerak lebih tinggi terhadap sebagian mata uang lain pada perdagangan awal di Asia. Bitcoin naik di atas US$60.000, yang mungkin mencerminkan sikap ramah Trump terhadap kripto.