Logo Bloomberg Technoz

Kemenag Respons 18 Ribu Jemaah Haji Ganti Bandara untuk Pulang

Redaksi
14 July 2024 15:30

Mbah Harjo, usia 110 tahun merupakan jemaah haji tertua dari Indonesia. (Media Center Haji. Kemenag)
Mbah Harjo, usia 110 tahun merupakan jemaah haji tertua dari Indonesia. (Media Center Haji. Kemenag)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Direktur Layanan Haji dalam Negeri Kemenag, Saiful Mujab menyebut pengurusan slot time penerbangan jemaah haji menjadi kewajiban maskapai. Pernyataan tersebut merespons ramai dan viral jemaah haji banyak mengalami delay hingga pengalihan penerbangan.

Saiful menegaskan proses tata kelolanya penerbangan dilakukan masing-masing maskapai dengan otoritas penerbangan di Arab Saudi.

Penyelenggaraan ibadah haji tahun ini diwarnai pengalihan slot time penerbangan untuk 46 kelompok terbang (kloter) jemaah Indonesia pada gelombang 1 pemulangan. 

Sebanyak lebih kurang 18.000 jemaah yang berangkat pada gelombang pertama (mendarat di Madinah), semestinya pulang melalui Jeddah. Namun, karena maskapai gagal mendapatkan slot time di Bandara Jeddah, jemaah harus pulang melalui Madinah.

"Salah kalau dikatakan Kemenag yang urus slot time. Otoritas yang memberikan slot time penerbangan adalah otoritas penerbangan Saudi atau GACA. Kewenangan yang mengajukan slot time adalah Airlines, baik Garuda Indonesia maupun Saudia Airlines," tegas Saiful Mujab di Jakarta, Minggu (14/7/2024).