Logo Bloomberg Technoz

Bursa Saham AS Catat Kenaikan Buntut Sinyal Positif The Fed

News
13 July 2024 10:30

Ilustrasi Market Eropa. (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Market Eropa. (Sumber: Bloomberg)

Rita Nazareth - Bloomberg News

Bloomberg, Pasar saham mencatat kenaikan selama minggu ini, sementara imbal hasil obligasi pemerintah AS menghapus kerugian tahunannya.

Setelah data ekonomi terbaru memperkuat ekspektasi bahwa Federal Reserve (The Fed) akan memangkas suku bunga pada bulan September.

Sekitar 80% saham di S&P 500 naik pada hari Jumat, dengan indeks kembali menembus level 5.600 setelah penurunan sesi sebelumnya. Perusahaan-perusahaan kecil sekali lagi mengungguli perusahaan-perusahaan raksasa untuk mencatat kinerja terbaik mereka di tahun 2024. Dalam 30 menit terakhir perdagangan Wall Street, saham-saham memangkas kenaikannya.

Sektor perbankan terpukul di awal musim laporan keuangan AS, dengan hasil dari Wells Fargo & Co, JPMorgan Chase & Co, dan Citigroup Inc. gagal mendorong momentum industri.