Logo Bloomberg Technoz

IHSG saat ini sendiri telah menutup perdagangan dengan kenaikan 0,37% ke level 7.327.

Indeks sempat menyentuh level tertingginya di 7.354 dan terendah di 7.300.

Nilai transaksi sebesar Rp12,04 triliun dengan volume transaksi sebesar 15,62  miliar saham. Frekuensi yang terjadi sebanyak 1,01 juta kali.

Mencermati laporan keuangan kuartalan terbarunya, Bank BNI berhasil mencatatkan peningkatan kualitas aset yang signifikan pada Maret 2024, rasio kredit bermasalah (Non Performing Loan/NPL) gross bank BBNI tercatat hanya 2%, menandai peningkatan signifikan sebesar 80 basis poin dibandingkan dengan Maret 2023 yang lalu.

Perbaikan ini terutama didorong oleh segmen korporasi, di mana rasio NPL turun signifikan sebesar 1,40 poin persentase tahunan menjadi 0,70%. Kami memperkirakan bahwa pada Desember 2024, rasio NPL gross BBNI akan semakin membaik menjadi 1,87%.

Atas kinerja yang amat positif tersebut, Analis Binaartha Sekuritas, Achmadi Hangradhika menargetkan saham BBNI dapat mencapai Rp5.925/saham dalam dua belas bulan kedepan, menyiratkan Price-to-Book Value (PBV) 1,30x dengan potensi kenaikan 20%.

“Oleh karena itu, kami merekomendasikan Beli,” terang riset tersebut yang terbit baru-baru ini.

(fad/frg)

No more pages