Logo Bloomberg Technoz

Teknologi AI Bisa Hasilkan Suara Manusia dengan 70 Emosi Berbeda

News
11 July 2024 17:40

Tampilan pengenalan wajah di World Artificial Intelligence Conference (WAIC) di Shanghai, China, Kamis (6/7/2023). (Qilai Shen/Bloomberg)
Tampilan pengenalan wajah di World Artificial Intelligence Conference (WAIC) di Shanghai, China, Kamis (6/7/2023). (Qilai Shen/Bloomberg)

Mark Bergen—Bloomberg News

Bloomberg, Kyutai, laboratorium penelitian kecerdasan buatan (artificial intelligence) asal Prancis memamerkan asisten suara baru dengan berbagai emosi seperti manusia.

Sebuah pencapaian serupa pada proyek yang dijanjikan oleh startup kecerdasan buatan milik Sam Altman, OpenAI—namun tertunda karena masalah keamanan.

Laboratorium ini diketahui mendapat dukungan dari miliarder dunia, Xavier Niel.

Kyutai adalah grup nirlaba AI yang dibentuk tahun lalu. Kyutai mengungkapkan layanan Moshi di sebuah acara di Paris hari Rabu.