Logo Bloomberg Technoz

Bocoran RUPS GIAA Tengah Agustus, Ganti Pengurus?

Sultan Ibnu Affan
11 July 2024 14:10

Pesawat Garuda Indonesia x Pikachu. (Sumber: Garuda Indonesia)
Pesawat Garuda Indonesia x Pikachu. (Sumber: Garuda Indonesia)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten BUMN Penerbangan PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 15 Agustus mendatang.

Berdasarkan keterbukaan informasi, RUPSLB tersebut diusulkan oleh pemegang saham seri A dwiwarna GIAA. 

"Mungkin ada pergantian pengurus lagi," ujar Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wiryoatmodjo saat ditemui di Kompleks Parlemen, Rabu malam (11/7/2024).

Kemungkinan mata acara pembahasan lain yakni soal rencana penggabungan atau merger dengan BUMN PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney.

Tiko mengatakan, rencana tersebut kini tengah berproses dalam tahap pembuatan Peraturan Pemerintah (PP)