Langkah-langkah Pemulihan untuk Pecandu Judi Online
Dinda Decembria
11 July 2024 11:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kecanduan judi online membawa dampak signifikan bagi kesehatan jiwa terutama mental. Dibutuhkan upaya melakukan perawatan kesehatan agar individu yang mengalami gangguan perjudian tersebut ini bisa ditangani.
Pusat Kesehatan Jiwa Nasional (PKJN ) RS Marzoeki Mahdi mengambil langkah penting dengan membuka Klinik Adiksi Perilaku di Poliklinik Eksekutif untuk menangani individu yang mengalami gangguan perjudian.
Klinik ini tidak hanya menangani kecanduan judi online, tetapi juga berbagai kecanduan lainnya seperti gim, belanja, seks, dan pornografi.
dr. Nova Riyanti Yusuf menuturkan, pembukaan klinik untuk penanganan kecanduan judi online seiring dengan penelitian mengenai perilaku adiksi yang dilakukan PKJN RS Marzoeki Mahdi bekerja sama dengan Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti serta melibatkan dokter dari Badan Narkotika Nasional (BNN) pada 2024 ini.
“Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi judi online dan perilaku-perilaku terkait judi online serta merumuskan model terapi untuk orang dengan gangguan judi online di Indonesia,” tuturnya dalam rilis Kementerian Kesehatan RI.