Logo Bloomberg Technoz

Dalam pertemuan terakhir kedua kubu. Inggris berhasil menang sebanyak 14 kali sedangkan Spanyol 10 kali. Dan menorehkan hasil imbang 3 kali.

Kekuatan tim

Inggris diketahui memiliki tim yang kuat di lini depan, tengah dan belakang yang dipenuhi oleh bakat-bakat muda luar biasa.

Inggris memiliki Bukayo Saka yang berusia 22 tahun, Jude Bellingham yang berusia 20 tahun, dan pemain Manchester United, Kobbie Mainoo yang baru berusia 19 tahun.

Selain itu ada nama Phil Foden dan Harry Kane yang menjadi striker andalan Inggris.

Untuk Spanyol, ada nama Nico William winger berusia 21 tahun selama di Euro penampilannya mendapat nilai rata-rata 7,55 dan Lamine Yamal pemain Barcelona berusia 16 tahun yang berhasil mencetak gol saat laga semifinal melawan Prancis. Lamine juga telah mentorehkan tiga assist bagi Timnas Spanyol.

Para punggawa-punggawa muda dari kedua tim tersebut patut menjadi perhatian pada pertandingan final nanti.

Permainan cepat diharapkan bisa terjadi dan pertadingan diprediksi akan berjalan sangat menarik.

Jadwal pertandingan

Laga final antara Spanyol dan Inggris akan disiarkan pada Minggu (15/7/2024) pukul 02.00 WIB. Pertandingan dapat disaksikan di Vision+ dan siaran televisi RCTI.

(spt)

No more pages