Logo Bloomberg Technoz

"Kalau sudah merasa seperti itu, dan punya pertanyaan seperti itu tidak ada satu pun orang mendampingi dia dalam proses spiritual dia, mencari kebermaknaan hidup dia, itu yang bahaya kesepian ini bisa jadi maut untuk orang tersebut," ujarnya

Penyebab awal seseorang kesepian bisa berangkat dari kebutuhan emosional yang selama ini kurang atau tidak tercapai dengan contoh sisi afeksi (kasih sayang).

"Biasanya kebutuhan emosional yang ga tercapai tiap orang beragam tapi setidaknya dengan afeksi, kasih sayang, perhatian, dan orang-orang disekitarnya secara sosial," penjelasannya

Tanda-tanda kesepian merasa tidak ada rasa semangat dalam menjalani hidup atau tidak mendapatkan perhatian dari orang lain, tidak mendapatkan rasa gairah hidup.

"Kok rasanya kosong ya, aku tuh  butuh banget lho diperhatiin, tapi kok ga ada yang perhatiin aku. Nggak bergairah untuk hidup," bebernya.

Maka sebelum mengakhiri hidup, orang akan merasa depresi terlebih dahulu. Akibatnya kata Samanthha orang akan kehilangan pekerjaan atau ke arah perilaku diri negatif lainnya.

"Terlibat pergaulan bebas, ikutan judi bisa jadi adiksi," katanya.

Untuk mengatasi rasa kesepian tersebut, Samantha menyarankan agar seseorang terus dan mau membangun relasi terhadap keluarga atau teman.

"Harus trial dan eror ya gapapa ini kan bagian dari proses, dan ga ada dunia ini yang instant, dan butuh pendewasaan diri" pungkasnya.

(dec/spt)

No more pages