Logo Bloomberg Technoz

Di sisi lain, seluruh sarana KRL yang dimiliki oleh PT KCI sebanyak 1.088 unit telah berusia 30 tahun karena pengadaan KRL pada tahun-tahun sebelumnya dilakukan melalui impor KRL bukan kereta baru. Alhasil, diperlukan penggantian sarana yang akan memasuki masa konservasi pada tahun-tahun yang akan datang. 

Asdo menjelaskan perusahaan menghadapi tantangan dalam memenuhi kebutuhan armada KRL Jabodetabek pada 2024. Jumlah armada saat ini hanya 108 rangkaian kereta (trainset), dan 17 trainset harus diistirahatkan untuk perawatan dan peremajaan. Kondisi ini mengakibatkan sisa armada hingga akhir tahun 2024 hanya 89 trainset, sementara kebutuhan operasional mencapai 101 trainset.

Kekurangan 12 trainset ini berpotensi menyebabkan penumpukan penumpang, sehingga menimbulkan ketidaknyamanan bagi para pengguna KRL.

Untuk mengatasi masalah tersebut, Asdo menyebut KCI akan mendatangkan kereta baru impor dari China sebanyak tiga trainset pada semester I-2025. KCI juga akan mendatangkan kereta baru impor pengganti retrofit sebanyak delapan trainset pada semester II-2025, yang juga didatangkan dari China.

Selain itu, KCI juga akan menerima kereta baru dari INKA sebanyak 12 trainset pada semester II-2025 dan empat trainset pada 2026. KCI juga akan melakukan retrofit dua trainset di dalam negeri, yang akan diserahkan pada semester II-2025.

“Kami mengalami krisis kekurangan sarana pada semester II-2024 dan semester I-2025, dan kami akan menyelesaikan krisis ini pada tahun 2025,” tutur Asdo.

(mfd/ain)

No more pages