Logo Bloomberg Technoz

Citigroup juga telah menggunakan AI generatif, yang dapat menghasilkan kalimat berbasis pertanyaan atau perintah kerja sederhana.

Meski begitu dalam laporan lain memastikan masih terdapat puluhan pekerjaan potensial di masa depan meski implementasi AI terus dilakukan berbagai sektor industri.

Menurut Forum Ekonomi Dunia atau World Economic Forum (WEF) akan ada 69 juta lapangan pekerjaan baru, atau terdapat seperempat bidang pekerjaan bakal berubah pada lima tahun ke depan.

Pekerjaan yang punya peluang masih tetap dibutuhkan bahkan akan mencatatkan pertumbuhan pesat hingga 2027; analis business intelligence, analis data & data science, spesialis pemasaran digital, spesialis e-commerce, spesialis big data, developer blockchain, operator peralatan pertanian, spesialis sustainability, analis keamanan sistem informasi, spesialis transformasi digital, spesialis AI dan machine learning, robotic engineer, fintech engineer , data engineer, desainer komersial dan industrial.

Profesi yang terancam AI berdasarkan sektor industri Potensi otomasi pekerjaan
Bank 54%
Asuransi 48%
Energy 43%
Pasar Modal 40%
Travel atau perjalanan 38%
Perangkat software dan platform 36%
Ritel 34%
Media dan komunikasi 33%
Pelayaan publik 30%
Otomotif 30%

(fik/wep)

No more pages