Logo Bloomberg Technoz

Jasa Marga juga akan membuka akses masuk KM 99 Tol Cikampek - Purwakarta - Padalarang (Cipularang) dan akses keluar darurat KM 149 Tol Padalarang - Cileunyi. Khusus untuk akses darurat KM 149 Tol Padaleunyi, baru akan dioperasikan setelah adanya instruksi dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Semua akses dan ruas tol fungsional ini akan dibuka berdasarkan diskresi dari kepolisian," ungkap Subakti.

Lebih lanjut, Jasa Marga memprediksi lalu lintas pada puncak arus mudik atau 19 April 2023 di KM 66 Tol Jakarta - Cikampek mencapai 138.000 kendaraan. Diprediksi akan terjadi kenaikan 2% dari puncak arus mudik 2022, sebanyak 135.000 kendaraan, dan 154% dari situasi normal 54.000 kendaraan.

Sementara itu, untuk puncak arus balik 2023 atau 25 April 2023 diprediksi lalu lintas di KM 66 Tol Jakarta - Cikampek mencapai 178.000, atau 5% dari puncak arus balik 2022 sebanyak 170.000 kendaraan, dan naik 237% dari situasi normal sebanyak 53.000 kendaraan.

(rez/evs)

No more pages