Emas batangan yang dipegang oleh PBOC tidak berubah di 72,8 juta troy ounce pada akhir bulan lalu, menurut angka yang dirilis pada Minggu. Bank sentral memilih untuk tidak menambah cadangan pada bulan Mei, mengakhiri aksi beli selama 18 bulan.
Bank Sentral India menambahkan lebih dari sembilan ton pada bulan Juni, berdasarkan perhitungan menggunakan data mingguan, menurut Krishan Gopaul, analis di World Gold Council. Itu adalah yang terbanyak sejak Juli 2022, dan berarti cadangan India telah meningkat 37 ton tahun ini menjadi 841 ton, katanya dalam posting media sosial.
Harga emas spot turun 0,3% menjadi US$2.385,55 per ounce pada 10:40 pagi di Singapura. Indeks Bloomberg Dolar Spot datar. Perak bertahan di atas US$31 per ounce setelah melonjak lebih dari 7% minggu lalu, sementara paladium dan platinum turun.
Ada kemungkinan bahwa harga emas yang melonjak telah menghalangi pembelian oleh PBOC, menurut Charu Chanana, ahli strategi di Saxo Capital Markets Pte di Singapura. Namun, masih ada kenaikan lebih lanjut untuk emas di tengah meningkatnya harapan akan kebijakan moneter yang lebih longgar tahun ini, serta risiko geopolitik yang sedang berlangsung.
(bbn)