Logo Bloomberg Technoz

Salah satu langkah yang diambil adalah penerapan Safeguard Tariff untuk beberapa produk tekstil, yang disebutkan sudah diberlakukan dan saat ini sedang dalam perpanjangan periode waktu.

Safeguard ini diberlakukan untuk seluruh barang impor tanpa membedakan asal negara tertentu.

Lebih lanjut, Luhut menyebut bahwa Jokowi juga meminta untuk memperketat pengawasan atas impor, terutama pakaian bekas atau barang selundupan yang masuk ke Indonesia. Hal ini diperlukan karena terdapat indikasi masuknya pakaian bekas dan barang selundupan yang mengganggu pasar dalam negeri.

Oleh karena itu, pemerintah membuka pintu penyelidikan terhadap praktik-praktik perdagangan yang tidak fair, seperti dumping, dari negara manapun.

China sebagai mitra dagang dan investasi Indonesia juga tak luput jadi perhatian karena dugaan perilaku dumping nya yang kerap kali dilakukannya. 

Namun, Luhut memastikan bahwa Indonesia berkomitmen untuk terus menjaga hubungan baik dengan China, sembari terus berkomunikasi dan berdialog terkait langkah-langkah kebijakan antar kedua negara.

"Kami ingin memastikan bahwa hubungan baik Indonesia dengan negara mitra terus mengedepankan prinsip saling percaya, saling menghargai, dan saling melengkapi. Saya memahami betul kemitraan strategis dengan negara sahabat adalah kemitraan yang senasib sepenanggungan, khususnya dalam keadaan global yang tidak menentu seperti yang terjadi pada saat penanganan Covid-19," pungkasnya. 

(prc/lav)

No more pages