Bitcoin Anjlok 12% Awal Juli, Tapi Ada Potensi Bakal Menghijau
Muhammad Julian Fadli
05 July 2024 17:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pergerakan aset kripto terus bergerak melemah, bersamaan dengan Bitcoin yang mengalami kejatuhan harga mencapai double digit, menyentuh 12,41% di sepanjang Juli 2024.
Mengutip data CoinMarketcap, pada Jumat (5/7/2024) pukul 15.40 WIB, top market caps aset kripto kompak mencatatkan diri di zona merah. Koin yang paling dalam terkoreksi Dogecoin DOGE milik Elon Musk, mencapai 14,91% dalam 24 jam, hingga secara sepekan terkontraksi 24,48% pada harga US$0,0948.
BNB ambles mencapai 12,14% dibandingkan perdagangan 24 jam sebelumnya menjadi US$12,14. Kinerja BNB Koin dalam sepekan juga anjlok 18,75%.
XRP mencatatkan diri sebagai koin dengan kinerja terburuk ketiga. XRPmengalami koreksi 11,55%. Dalam sepekan terakhir koin ini sudah mencatatkan pelemahan 16,19% pada harga US$0,4004.
Selanjutnya, Bitcoin terus mencetak angka koreksi. BTC melanjutkan pergerakannya menjauhi level US$55.000 yang sebelumnya sempat menjadi level support psikologisnya.