Logo Bloomberg Technoz

Gerindra dan Golkar Pecah Kongsi di Pilkada Banten 

Mis Fransiska Dewi
04 July 2024 20:20

Politikus Partai Gerindra, Habiburokhman. (Bloomberg Technoz/ Sultan Ibnu Affan)
Politikus Partai Gerindra, Habiburokhman. (Bloomberg Technoz/ Sultan Ibnu Affan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Partai Gerindra dan sejumlah partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) pecah kongsi dengan Partai Golkar yang mengusung mantan Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany.

Gerindra malah mengusung kadernya, Ketua DPRD Banten Andra Soni maju di Pemilihan Gubernur Banten. 

Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang merupakan anggota KIM sepakat mengusung Andra Soni dengan anggota DPR Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Dimyati Natakusumah. Selain PKS, tiga partai itu berkoalisi dengan Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman menyebut nama Andra Soni sebenarnya sudah ditawarkan untuk menjadi bakal cawagub mendampingi Airin Rachmi, bakal calon gubernur dari Golkar. Namun, kubu Airin diklaim menolak usulan tersebut. 

”Ya, saya pikir kami sudah mendapatkan info bahwa tidak berkenan, kan, Pak Andra Soni jadi cawagub di sana, begitu. Pihak sana [Golkar] nggak berkenan,” kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Kamis (4/7/2024).