Logo Bloomberg Technoz

Bos Garuda Minta DPR Panggil Kemenhub, Desak Kenaikan TBA

Sultan Ibnu Affan
03 July 2024 17:50

Ilustrasi Garuda Indonesia dan Citilink. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi Garuda Indonesia dan Citilink. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) Irfan Setiaputra meminta parlemen untuk memanggil Kementerian Perhubungan (Kemenhub) guna membahas soal penetapan Tarif Batas Atas (TBA) tiket pesawat.

Hal tersebut dikatakan Irfan sebagai upaya pemegang kebijakan untuk membantu perusahaan penerbangan pelat merah itu dengan menaikkan TBA yang disebut telah tak berubah selama 5 tahun ke belakang.

"Sudah dari 2019 bapak ibu sekalian tidak menaikkan. Jadi tolong Kementerian yang terkait bisa dipanggil untuk bisa membantu Garuda supaya dibuka lagi TBA," ujar Irfan dalam rapat bersama Komisi VI DPR, Rabu (3/7/2024).

Irfan menyoroti perubahan penetapan tarif tersebut menadi urgen lantaran telah menyebabkan sumbangan pendapatan perseroan yang terus menurun sejak Februari 2023 dengan rata-rata sebesar US$165 menjadi hanya sebesar US$148 per tiket pada April 2024.

"Saya sudah beberapa bulan terakhir bicara terus soal ini," tegas dia.