Logo Bloomberg Technoz

Bahlil: Pabrik Kaca Rp2,8 T Milik KCC Glass Produksi Agustus 2024

Dovana Hasiana
03 July 2024 16:20

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia.
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia.

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengatakan pabrik kaca lembaran milik KCC Glass, perusahaan asal Korea Selatan, bakal mulai produksi pada Agustus 2024. 

Adapun, pabrik ini berlokasi di Batang, Jawa Tengah dengan nilai investasi US$202 juta atau Rp2,88 triliun. 

“Proyek hilirisasi investasi di Batang, KCC, [pabrik] untuk kaca, ini juga kita akan mulai produksi di Agustus tahun ini, di Batang,” ujar Bahlil dalam agenda Peresmian Ekosistem Baterai dan Kendaraan Listrik Korea Selatan di Indonesia yang disiarkan secara virtual, Rabu (3/7/2024). 

Dalam paparannya, Bahlil menjelaskan, pabrik ini bakal menghasilkan 394.200 ton clear glass/tahun. 

PT KCC Glass Indonesia sebelumnya telah melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking pabrik pada 20 Mei 2021. Saat ini, pembangunan pabrik KCC Glass sudah mencapai 100%, di mana instalasi mesin selesai pada akhir Juni 2024.