Logo Bloomberg Technoz

Kemudian ketiga, Menkes Budi menjelaskan bahwa presiden meminta pihaknya bekerja sama dengann Kementerian Perindustrian dan Kementerian Kesehatan untuk melaksanakan permintaan tersebut.

Salah satu industri alat kesehatan yang ingin dibangun pemerintah adalah  industri Ultrasonografi atau USG.

Budi mendorong agar bea masuk USG impor dinaikkan, sedangkan bea masuk komponen USG dibebaskan. Menurutnya, langkah tersebut akan mendorong industri USG di dalam negeri. Namun, dibutuhkan koordinasi dengan Kementerian Perindustrian dan Kementerian Keuangan yang ditargetkan mulai berjalan selambatnya pertengahan bulan ini.

"Misalnya nih kita kan beli 10 ribu USG nih. Kalau, pengin beli 10 ribu USG. kita klo bisa 4 ribu USG ada di kita dong. Nah padahal bea masuk USG 0% kalau impor. Kalau, kita ada pabrik dalam negeri beli komponen layar USG, elektronik buat USG bahan bakunya malah dikenain pajak, dikenain bea masuk 15%. Nah, ini kan ada inkonsistensi di satu sisi kita ingin dorong industri ini supaya produksi dalam negeri, tapi di sisi lain supporting insentifnya atau insentifnya gak line. Nah, ini memang butuh kerja sama," pungkasnya.

(dec/spt)

No more pages