Logo Bloomberg Technoz

BlackRock Akuisisi Preqin Rp52T karena Nilai Kelola Data Penting

News
02 July 2024 09:50

CEO Blackrock Larry Fink. (Dok: Bloomberg)
CEO Blackrock Larry Fink. (Dok: Bloomberg)

Silla Brush, Matthew Monks dan Ryan Gould—Bloomberg News

Bloomberg, BlackRock Inc akan mengakuisisi penyedia database  private capital Preqin senilai £2,55 miliar  atau US$3,2 miliar (sekitar Rp52,16 triliun) dalam bentuk tunai, seiring dengan upaya manajer investasi terbesar di dunia ini untuk menjadi pemain utama dalam aset alternatif.

Langkah akuisisi memperdalam kemampuan BlackRock untuk mengawasi risiko dan menganalisis data di seluruh pasar yang berkembang pesat untuk aset-aset privat, dan juga memperluas sistem teknologi Aladdin, perusahaan yang berbasis di New York ini mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Minggu waktu AS.

“Kami melihat data menggerakkan industri ini di seluruh teknologi, pembentukan modal, investasi, dan manajemen risiko,” kata Rob Goldstein, Chief Operating Officer (COO) BlackRock.

Pasar swasta adalah bagian yang paling cepat berkembang dalam manajemen aset, dengan aset-aset alternatif yang diperkirakan akan mencapai hampir US$40 triliun pada akhir dekade ini, menurut pernyataan BlackRock.