Logo Bloomberg Technoz

Kata Sandiaga Soal Tuduhan Pro Israel ke Bruno Mars

Dinda Decembria
01 July 2024 21:00

Press conference Bruno Mars. (Sumber: Dok. Mandiri)
Press conference Bruno Mars. (Sumber: Dok. Mandiri)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno memberikan respon soal kabar pennyanyi Bruno Mars yang disebut sebagai salah satu tokoh publik yang mendukung Israel. Padahal, Indonesia telah menyatakan sikap politik untuk mendukung kemerdekaan Palestina dan mengecam invasi Israel di Jalur Gaza.

"Tentunya kita negara demokrasi ya, kita negara demokrasi ya, masukan kita terima, sama seperti Coldplay, kita berikan penjelasan bahwa negara kita adalah negara hukum, negara mendukung Palestina, kita memperjuangkan kepentingan Palestina dan itu sudah," ujar Sandi, Senin (1/7/2024).

Tuduhan ini muncul usai penyanyi dengan nama asli Peter Gene Hernandez tersebut menggelar konser di Tel Aviv, Israel, 4 Oktober 2023. Hubungan Bruno Mars dengan Israel dikhawatirkan akan berdampak pada gerakan penolakan hingga boikot konser di Indonesia.

Sebelumnya, Bruno Mars sudah mengalami penolakan di Malaysia terkait dukungan terhadap Israel. Sejumlah masyarakat negeri Jiran tersebut menyuarakan gerakan BDS atau Boycott, Divestment, Sanctions untuk menolak pembelian tiket Bruno Mars yang berencana konser pada 17 September 2024.

Di Indonesia, Bruno Mars sendiri dijadwalkan akan menggelar konser di Jakarta Internasional Stadium (JIS), pada 11, 13, dan 14 September 2024. Hingga saat ini, para fans dan pencinta musik pun telah merespon rencana tersebut dengan positif.