Logo Bloomberg Technoz

PDN Diretas, Sandiaga Uno Sebut Kemenparekraf Tak Ada Gangguan

Dinda Decembria
01 July 2024 17:00

Sandiaga Uno. (Sumber; Kemenparekraf)
Sandiaga Uno. (Sumber; Kemenparekraf)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Menparekraf, Sandiaga Uno mengklaim data Kemenparekraf aman dari dampak kejadian peretasan terhadap Pusat Data Nasional (PDN).

"Layanan di Kemenparekraf, kita bersyukur tidak ada layanan berdampak langsung karena kita beda sistemnya," kata Sandiaga lewat virtual Weekly Brief Sandi Uno, Senin (1/7/2024).

Sandiaga menyebutkan bahwa dilaporkan pada sebulan lalu sebelum kejadian kelompok hacker ransomware meretas Pusat Data Nasional (PDN), Kemenparekraf memiliki skor tinggi dalam penyelanggaraan berbasi elektronik.

"Kita sudah siapkan backup dan telah siapkan langkah mitigasi," kata Sandiaga.

Meski begitu, Sandiaga mengatakan cukup prihatin dengan kejadian tersebut.Namun, dikatakannya untuk  wisatawan mancanegara sampai hari ini belum terlibat atau pun adanya dampak gangguan berwisata.