Juni Deflasi, Rupiah Makin Perkasa di Rp16.340/US$
Tim Riset Bloomberg Technoz
01 July 2024 14:18
Bloomberg Technoz, Jakarta - Rupiah bergerak menguat sepanjang hari ini di tengah pergerakan mata uang Asia yang bervariasi, pasca data inflasi Juni menunjukkan adanya deflasi di bawah prediksi para ekonom dan pelaku pasar.
Rupiah spot ditransaksikan di kisaran Rp16.361/US$ sepanjang hari ini di mana level terkuat ada di Rp16.345/US$ siang hari ini dan terlemah pagi tadi di Rp16.368/US$.
Pada pukul 14:09 WIB, rupiah bertahan menguat di Rp16.340/US$, level terkuat sejak 13 Juni lalu.
Secara teknikal, menurut analisis Maybank, rupiah berpeluang semakin menguat ke level support di Rp16.250/US$.
Rupiah offshore pada pembukaan pasar Eropa pada pukul 14.00 WIB, tercatat makin perkasa di kisaran Rp16.340 setelah sebelumnya menyentuh level Rp16.338/US$ untuk NDF-1 pekan. Sedang NDF 1-bulan, terpantau bergerak menguat ke Rp16.346/US$, level terkuat hari ini.