Logo Bloomberg Technoz

Daftar Lengkap Harga BBM Pertamina, Shell & BP AKR 1 Juli 2024

Dovana Hasiana
01 July 2024 07:36

SPBU Shell Plc ditutup karena kekurangan bahan bakar di Rosario, provinsi Santa Fe, Argentina./Bloomberg-Sebastian Lopez
SPBU Shell Plc ditutup karena kekurangan bahan bakar di Rosario, provinsi Santa Fe, Argentina./Bloomberg-Sebastian Lopez

Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah operator stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di seluruh Indonesia resmi mengumumkan harga bahan bakar minyak (BBM) terbarunya pada Senin (1/7/2024). 

PT Pertamina (Persero) terpantau kembali tidak menaikan harga seluruh jenis bahan bakar minyak (BBM) jenis nonsubsidi nya pada 1 Juli 2024, atau masih sama dengan harga sejak 1 Januari 2024.

Melansir laman resminya, harga BBM nonsubsidi jenis Pertamax (RON 92) terpantau masih berada di Rp12.950/liter. Sementara itu, harga Pertamax Turbo (RON 95) juga masih dibanderol Rp14.400/liter.

Untuk BBM dieselnya, yakni Dexlite dan Pertamina Dex juga kini masih dibanderol masing-masing Rp14.550 dan Rp15.100/liter. Pertamax Green juga tetap di Rp13.900/liter.

Di lain sisi, Shell Indonesia yang merupakan perusahaan migas asal Belanda, telah mengumumkan penyesuaian harga seluruh jenis BBM-nya pada Juli ini. Melansir laman resminya, Shell terpantau menurunkan beberapa jenis BBM-nya di rentang Rp20 sampai Rp770.