“Sehingga akan kami sahkan nanti di dalam Kongres PAN dalam waktu dekat ini sebagai bagian dari hasil keputusan dari Rakernas [Rapat Kerja Nasional] yang dicapai pada hari ini,” tambah Eddy.
Jika mengacu pada satu periode kepemimpinan, maka PAN dijadwalkan kembali menggelar kongres pada 2025 untuk menentukan ketua umum periode 2025-2030. Namun, kata Eddy, dalam Rakernas hari ini, seluruh kader meminta untuk mempercepat pelaksanaan Kongres PAN.
Saat ditanya apakah Kongres PAN terjadi di tahun ini, Eddy hanya menjawab singkat.
“Iya [tahun ini],” imbuhnya.
Diketahui, PAN terakhir kali menggelar kongres pada 2020 dan menetapkan Zulkifli Hasan sebagai ketua umum. Menteri Perdagangan tersebut menyingkirkan dua kandidat lain yakni Mulfachri Harahap dan Drajad Wibowo.
(mfd/spt)