Daftar Harga BBM Jelang Akhir Bulan Juni 2024
Mis Fransiska Dewi
29 June 2024 09:03
Bloomberg Technoz, Jakarta - Berdasarkan laman resmi Pertamina, harga BBM baik subsidi dan non-subsidi Pertamina tidak mengalami perubahan per 1 Juni 2024. Pertamina tidak mengubah harga BBM dari Pertalite, Pertamax dan lainnya.
Sementara itu, harga BBM Shell dan BP-AKR mulai 1 Juni 2024 turun dibandingkan bulan sebelumnya. Penurunan harga BBM di Shell dan BP-AKR terjadi seiring pelemahan harga minyak dunia.
Harga BBM jenis Shell Super di Jakarta turun menjadi Rp14.580/liter mulai 1 Juni 2024. Bulan sebelumnya, harga BBM Shell Super di Jakarta sebesar Rp15.530/liter.
Penurunan juga terjadi pada harga BBM Shell V-Power dari Rp16.350/liter menjadi Rp15.400/liter.
BP-AKR juga menurunkan harga BBM BP 92 menjadi Rp14.500/liter dari bulan sebelumnya Rp14.900/liter. Lalu, BP Ultimate dari Rp16.350/liter menjadi Rp 15.400/liter.