Logo Bloomberg Technoz

"Kami ingin menyampaikan progres dan ini ditunggu oleh banyak masyarakat termasuk Fresh Graduate karena di dalam kebijakan tahun ini selain menyelesaikan Non ASN yang tersisa 1,8 juta termasuk di dalamnya Ex THK yang nanti akan dituntaskan ini juga ada Fresh Graduate kurang lebih 600 ribu orang," kata Anas awal bulan lalu.

Syarat Pendaftaran CPNS 2024

Sejumlah syarat administrasi harus disiapkan oleh peserta sembari menunggu pendaftaran CPNS 2024 secara resmi dibuka. Terdapat beberapa dokumen yang nantinya wajib diunggah pada sistem SSCASN melalui link pendaftaran CPNS 2024 https://sscasn.bkn.go.id.

Berikut daftar dokumen-dokumen yang dibutuhkan sebagai syarat pendaftaran CPNS 2024:

  • KTP atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).
  • Ijazah.
  • Akta kelahiran.
  • Kartu Keluarga (KK).
  • Transkrip nilai.
  • Daftar riwayat hidup.
  • Foto terbaru.
  • Dokumen lain yang mungkin dibutuhkan sesuai dengan jabatan yang dipilih.

(azr/lav)

No more pages