Logo Bloomberg Technoz

Lika-liku Smelter Manyar Freeport: Sempat Mau Digeser ke Weda Bay

Dovana Hasiana
27 June 2024 18:20

Dok. Freeport Indonesia
Dok. Freeport Indonesia

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menggambarkan pembangunan smelter katoda tembaga milik PT Freeport Indonesia (PTFI) di Manyar, Gresik, Jawa Timur sebagai perjalanan panjang, setelah akhirnya berhasil diresmikan pada hari ini, Kamis (27/6/2024).

Menurut Bahlil, pembangunan smelter di Manyar bermula saat proses perpanjangan Kontrak Karya menjadi Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) PTFI pada 2018.

Sebelum ditetapkan di Manyar, kata Bahlil, pembangunan smelter sempat mau bergeser ke areal Weda Bay, Maluku Utara. Selain itu, pembangunan smelter di Manyar juga mengundang protes dari masyarakat Papua.

“Papua juga minta, kenapa copper dari Papua, dibangun di Jawa Timur?,” ujar Bahlil dalam agenda Peresmian Operasi Smelter Manyar yang disiarkan secara virtual, Kamis (27/6/2024). 

Akhirnya, pembangunan smelter diputuskan di Manyar pada 2021. Namun, saat itu pembangunan juga sempat tertunda karena adanya Pandemi Covid-19. “Lalu hari ini, sama-sama kita bisa menyaksikan dengan proses commissioning operasi,” ujarnya.