Adapun IHSG saat ini sendiri telah menguat 0,77% ke level 6.958.
Indeks sempat menyentuh level tertingginya di 6.965 dan terendah di 6.915.
Nilai transaksi saham BBRI amat ramai, mencapai Rp898,41 miliar usai melibatkan 201,94 juta saham diperdagangkan. Frekuensi yang terjadi juga sebanyak 21.012 kali.
Dengan pergerakan tersebut, saham BBRI menjadi saham dengan nilai transaksi tertinggi, disusul oleh saham dengan kapitalisasi pasar besar atau Big Caps lainnya.
Berikut 5 saham dengan nilai transaksi tertinggi sejak pagi tadi,
- Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Rp898,41 miliar
- Bank Mandiri (BMRI) Rp409,97 miliar
- Bank Central Asia (BBCA) Rp379,76 miliar
- Amman Mineral Internasional (AMMN) Rp211,22 miliar
- Bank Negara Indonesia (BBNI) Rp207,72 miliar
(fad)
No more pages