Logo Bloomberg Technoz

Ekonom Naikkan Proyeksi Pertumbuhan China Seiring Ekspor Membaik

News
26 June 2024 09:30

Perubahan mode operasi menandakan para pejabat sedang meningkatkan upaya untuk meningkatkan kepercayaan terhadap perekonomian China. (Dok: Bloomberg)
Perubahan mode operasi menandakan para pejabat sedang meningkatkan upaya untuk meningkatkan kepercayaan terhadap perekonomian China. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, Prospek ekspor China akan membaik, menopang pertumbuhan di negara dengan perekonomian terbesar kedua di dunia ini bahkan ketika belanja konsumen melambat. Demikian menurut survei Bloomberg terhadap para ekonom.

Ekspor diperkirakan akan naik 4,3% tahun ini dari tahun lalu, menurut perkiraan median dari 22 ekonom yang disurvei pada 17-24 Juni. Ini merupakan lompatan dari perkiraan kenaikan 2,8% pada survei Mei. Ekonomi China dapat berekspansi 5%, naik dari 4,9% yang diproyeksikan pada Mei, menurut median dari 68 estimasi.

"Kami melihat prospek perdagangan yang membaik dalam beberapa bulan mendatang, didorong oleh pergeseran permintaan global dari jasa ke barang," kata Serena Zhou, ekonom senior China di Mizuho Securities Asia Ltd.

Ekonomi China (Dok: Bloomberg)

Ekspor China melampaui ekspektasi di April dan Mei, yang mencerminkan permintaan yang kuat dari luar negeri dan meningkatnya daya saing para produsen China.