Logo Bloomberg Technoz

7 Peran Orang Tua dalam Kasus Kekerasan Seksual anak

Dinda Decembria
24 June 2024 15:30

Ilustrasi Bullying.(Envato/erika8213)
Ilustrasi Bullying.(Envato/erika8213)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) melaporkan bahwa kasus kekerasan seksual yang terjadi di Indonesia per 1 Januari - 27 Septermber 2023, korban terbanyak terdapat pada usia remaja 13 tahun sampai 17 tahun.

Kemudian diikuti dengan kelompok usia 25-44 tahun dan 6-12 tahun.

Oleh karena itu, Anggota Satgas Perlindungan Anak PP IDAI, Prof. Dr. dr. Meita Dhamayanti, Sp.A(K), M.Kes pun membagikan tujuh cara untuk orang tua demi memutus rantai terjadinya kekerasan seksual pada anak .

  •  Langkah Pertama, menciptakan lingkungan yang mendukung dan penuh kasih.

"Pada tahap ini orang tua perlu menyediakan lingkungan yang aman dan penuh kasih bagi anak-anak. Tujuannya agar anak merasa dicintai, dihargai, merasa dilindungi, serta membangun harga diri dan kepercayaan diri anak untuk menolak pelecehan," ujar dokter Meita.

  • Langka kedua, orang tua terhadap anak harus menjalin komunikasi yang terbuka dan jujur dengan anak-anak.

"Hal ini dapat mendorong anak untuk membicarakan segala kekhawatiran atau masalah yang mereka miliki, termasuk pelecehan seksual," ujarnya.

  • Langkah ketiga, orang tua bisa memberikan pendidikan seks sesuai usia anak.