Logo Bloomberg Technoz

Sita HP Kusnadi & Hasto, KPK Sebut Dalami Keberadaan Harun Masiku

Muhammad Fikri
19 June 2024 19:40

Staf pribadi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi dan kuasa hukumnya, Petrus Selestinus di Gedung KPK. (Bloomberg Technoz/Muhammad Fikri)
Staf pribadi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Kusnadi dan kuasa hukumnya, Petrus Selestinus di Gedung KPK. (Bloomberg Technoz/Muhammad Fikri)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Tessa Mahardika Sugiarto menolak menjelaskan secara detil tentang hasil pemeriksaan terhadap ponsel pribadi Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto dan staf pribadi Hasto, Kusnadi. Meski demikian, dia mengakui pemeriksaan tersebut berkaitan dengan penanganan kasus buron dan tersangka suap pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR 2019-2024, Harun Masiku.

Hari ini, penyidik KPK pun memanggil dan memeriksa Kusnadi terkait dengan isi informasi pada ponsel pribadinya.

"Pemeriksaan yang bersangkutan terkait perkara yang ditangani yaitu tersangka HM [Harun Masiku]. Mau pun Hal-hal terkait keberadaan HM itu sendiri, kurang lebih seperti itu," ujar Tessa di Gedung KPK, Rabu (19/6/2024).

Meski demikian, dia menolak memberikan konfirmasi secara langsung adanya dugaan tentang lokasi persembunyian Harun pada ponsel atau dokumen milik Kusnadi dan Hasto.

"Kita harapkan apapun keterangan yang bersangkutan dapat memperkuat kerja teman-teman penyidikan di perkara dimaksud," kata Tessa.