TSMC juga telah berhasil menjadi pemasok cip canggih utama untuk Nvidia Corp - yang baru–baru ini dinobatkan sebagai perusahaan paling bernilai di dunia.
Broker Wall Street telah menaikkan target harga mereka untuk TSMC minggu ini, mengutip lonjakan permintaan terkait AI. Terdapat pula kepercayaan bahwa ada kenaikan harga saham tahun depan untuk meningkatkan pendapatan.
JPMorgan Chase & Co menaikkan estimasi pendapatan AI menjadi 35% dari total penjualan pada tahun 2028, sementara Citigroup Inc menaikkan target harga sebesar 12% karena prospek pendapatan yang lebih kuat.
Goldman Sachs Group Inc melihat harga manufaktur cip 3-nanometer (3-nm) dan 5-nm naik dengan
persentase satu digit yang rendah,” dan meningkatkan target harga 12 bulan sebesar 19% menjadi NT$1.160.
"Kami sekarang melihat risk-reward yang lebih menarik untuk TSMC di tengah meningkatnya sentimen positif seputar AI,” analis Goldman termasuk Bruce Lu menulis dalam sebuah catatan pada hari Selasa.
“Dengan perkembangan AI yang sedang berlangsung, kami melihat TSMC sebagai salah satu penerima manfaat utama.”
(bbn)