Logo Bloomberg Technoz

Forbes Global 2000

Menteri Erick Apresiasi BRI Ungguli Starbucks Hingga Repsol


Erick Thohir saat Kemenangan Timnas Garuda lawan Vietnam (Dok. PSSI)
Erick Thohir saat Kemenangan Timnas Garuda lawan Vietnam (Dok. PSSI)

Jakarta - Menteri BUMN Erick Thohir mengapresiasi empat BUMN yang masuk ke dalam Forbes Global 2000 tahun 2024, yang merupakan daftar perusahaan terbesar dunia. Forbes Global 2000 adalah daftar 2.000 perusahaan publik dengan penjualan, laba, aset dan nilai pasar terbesar dari seluruh dunia yang dikeluarkan oleh majalah Forbes. 

"Ini adalah pengakuan dunia internasional yang membuktikan BUMN bisa menjadi perusahaan yang mendunia," ujar Erick Thohir dalam postingan di media sosial, Rabu (19/6/2024).

Lebih rinci, Erick mengapresiasi BRI yang menempati peringkat ke-308 dalam daftar perusahaan elite global tersebut. BRI bahkan lebih unggul dari sejumlah perusahaan global seperti Starbucks (319), Repsol (332), Renault (340), Uber (346), Vodafone (349), dan HP (362).

"Semangat terus membangun Indonesia," kata Erick Thohir.