Logo Bloomberg Technoz

Rinciannya, 87,53% akan dialokasikan untuk setoran modal ke PT New Kuta Golf and Ocean View (NKG) yang mengelola bisnis golf dan hotel di Bali.

Kemudian, sekitar 5,34% akan digunakan untuk setoran modal bagi anak usaha perseroan yang lain, yakni PT Sentul Golf Utama (SGU), dan 7,13% sisanya untuk membiayai kegiatan operasional perusahaan (operational expenditure/opex).

"Bisnis golf di Indonesia memiliki masa depan yang menjanjikan. Kami percaya bahwa dengan fasilitas unggulan dan pelayanan prima, lapangan golf kami akan menjadi destinasi pilihan para pecinta golf dari seluruh dunia,' ujarnya dalam konferensi pers, Rabu (19/6/2024).

Sebagai informasi, GOLF merupakan perusahaan yang bergerak di industri kepemilikan dan pengelolaan lapangan golf di Indonesia yang berdiri sejak 2005. Mula 2022, perseroan melakukan ekspansi dan bertransformasi menjadi perusahaan properti.

Dalam laman resminya, pemegang saham GOLF sebelum IPO adalah PT Bali Pecatu Graha yang menggenggam sebanyak 98,33% saham dan PT Mandalapratama Permai sebanyak 1,67%.

PT Mandalapratama Permai merupakan perusahaan milik Tommy Soeharto, anak Soeharto, yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat.

Tommy Soeharto merupakan ayah dari Darma Mangkuluhur Hutomo yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama di GOLF.

Adapaun dalam aksi IPO tersebut, GOLF menunjuk  PT KB Valbury Sekuritas, PT Samuel Sekuritas Indonesia, PT Semesta Indovest Sekuritas dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Sementara itu, GOLF akan melakukan penawaran awal (bookbuilding) mulai 20 Juni hingga 25 Juni 2024, dan penawaran umum diperkirakan akan dilakukan pada 2-4 Juli 2024. Tanggal pencatatan saham ditargetkan pada 8 Juli 2024.

(ibn/dhf)

No more pages