Logo Bloomberg Technoz

Houthi Tenggelamkan Kapal di Laut Merah, Pelayaran Kian Terancam

News
19 June 2024 08:00

Tanker minyak melewati jalur perdagangan Laut Merah./dok. Bloomberg
Tanker minyak melewati jalur perdagangan Laut Merah./dok. Bloomberg

Alex Longley - Bloomberg News

Bloomberg, Angkatan Laut Inggris mengatakan sebuah kapal yang ditabrak drone laut di Laut Merah pekan lalu telah tenggelam. Ini adalah kapal kedua yang dikonfirmasi tenggelam sejak Houthi melancarkan serangan terhadap kapal di wilayah tersebut.

Kapal pengangkut barang komoditas curah Tutor adalah yang pertama terkena alat peledak bawah air milik Houthi. Setelah serangan pada Rabu pekan lalu, kapal tersebut dilaporkan kemasukan air dan awak kapal akhirnya meninggalkan kapal.

"Pihak militer melaporkan puing-puing kapal dan minyak terlihat di lokasi terakhir yang dilaporkan," kata Angkatan Laut Inggris dalam sebuah pemberitahuan. "Kapal itu diyakini telah tenggelam."

Ini adalah tenggelamnya kapal kedua yang dikonfirmasi setelah Rubymar diserang dan tenggelam pada bulan Maret. Kapal lain yang terkena serangan minggu lalu juga telah ditinggalkan dan statusnya saat ini tidak jelas.