Logo Bloomberg Technoz

5 Kabar Pasar Terpopuler, Investor Asing hingga Soal Revisi FCA

Redaksi
19 June 2024 05:30

Logo Bursa Efek Indonesia, Indeks Harga Saham Gabungan IHSG (Muhammad Fadli/Bloomberg)
Logo Bursa Efek Indonesia, Indeks Harga Saham Gabungan IHSG (Muhammad Fadli/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Peluang kenaikan suku bunga acuan menjadi salah satu kabar pasar yang mendapat perhatian sepanjang cuti bersama bursa saham kemarin.

Tindak tanduk investor asing di bursa saham domestik juga menjadi kabar pasar yang menarik untuk dicermati.

Berikut 5 kabar pasar terpopuler sepanjang hari kemarin, Selasa (18/6/2024).

Rupiah jadi Bulan-Bulanan, Akankah BI Kerek Bunga Acuan Lagi?

Bank Indonesia (BI) akan memulai rangkaian dua hari Rapat Dewan Gubernur (RDG) esok dan lusa, 19-20 Juni, di tengah pergerakan rupiah yang kembali diterpa guncangan hebat dan menjatuhkan nilainya ke level terendah sejak awal April 2020 silam.