Bloomberg Technoz, Jakarta - Jumlah dukungan terhadap mantan calon presiden pada Pemilu 2024, Anies Baswedan untuk maju sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta berpotensi terus bertambah. Kali ini, Partai Nasdem juga mengakui masuknya mantan gubernur DKI Jakarta tersebut sebagai salah satu bakal cagub yang akan diusung pada pilkada mendatang.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasdem Hermawi Taslim mengatakan, keputusan tersebut muncul saat rapat pleno Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem DKI Jakarta dengan Badan Pemenangan Pemilu Pusat Partai Nasdem, Selasa (11/6/2024). Dalam pertemuan tersebut, partai besutan Surya Paloh ini sepakat akan mempertimbangan tiga nama sebagai bakal cagub di DKI Jakarta.
"Berkristal 3 nama yang diusulkan ke DPP: Anis, Sahroni, dan Wibi Andrino,” kata Hermawi saat dikonfirmasi Bloomberg Technoz, Senin (17/6/2024).
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa dari ketiga nama tersebut nantinya akan diputuskan satu nama yang akan maju sebagai calon DKI 1 oleh DPP Partai Nasdem. Rencananya, nama cagub DKI Jakarta yang diusung partainya akan diputuskan paling lambat 31 Juli mendatang.
“Sesuai dengan juklak yang sudah diterbitkan Bappilu DKI, maka DPP lah yang akan memutuskan satu nama. Paling lambat 31 juli 2024,” ujar dia.
Ahmad Sahroni adalah kader Partai Nasdem yang saat ini menjabat sebagai Bendahara Umum DPP Nasdem. Dia juga menjadi sosok yang cukup dikenal karena menjadi pimpinan Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat dan dikenal sebagai orang kaya dari wilayah Tanjungpriok, Jakarta Utara.
Wibi Andrino juga kader Partai Nasdem. Meski demikian, kiprahnya memang terpusat di wilayah DKI Jakarta. Dia menjabat sebagai Ketua Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta 2019-2024.
Sedangkan, Anies adalah satu-satunya bakal cagub yang bukan berasal dari kader Partai Nasdem. Dia memiliki kedekatan dengan Partai Nasdem usai diusung sebagai calon presiden sejak akhir 2022.
Sebagai tambahan, pada pemberitaan sebelumnya Anies Baswedan menegaskan dirinya bersedia menerima amanah untuk maju kembali sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta. Pada saat ini, mantan Gubernur DKI Jakarta pun menggelar komunikasi intens dengan partai politik yang berpotensi mengusungnya pada kontestasi Pilkada 2024.
Hingga saat ini, sejumlah partai yang juga menyebut telah memasukkan nama Anies sebagai salah satu bakal cagub di Pilkada DKI Jakarta adalah dua rekan Partai Nasdem di Koalisi Perubahan yaitu PKS dan PKB. Satu lagi adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang pecah kongsi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
(azr/frg)