Logo Bloomberg Technoz

Dari China, perhatian akan bergeser ke bumi selatan Australia di mana Reserve Bank of Australia (RBA) juga akan mengumumkan kebijakan bunga acuan. Disusul oleh Bank Indonesia yang masih diprediksi kembali menahan bunga acuan di tengah gunjang-ganjing yang telah menyeret rupiah ke level terlemah sejak awal April 2020 silam.

Laporan data inflasi Jepang juga akna dinanti oleh pasar yang membutuhkan sinyal lebih jelas terkait arah kebijakan Bank of Japan ke depan.

Berikut ini kalender ekonomi sepekan ini, yang penting dicermati oleh para pelaku pasar di seluruh dunia:

Senin (17/6/2024)

  • Keputusan bunga acuan China oleh bank sentral PBOC, bulan Juni
  • Data produksi industri China bulan Mei
  • Data penjualan ritel China bulan Mei
  • Data harga properti China
  • Data pengangguran China
  • Data order mesin Jepang
  • Laporan remittansi Filipina
  • Data US Empire Manufacturing
  • Gubernur The Fed New York John William menjadi moderator diskusi 

Selasa (18/6/2024)

  • Data penjualan ritel Amerika Serikat bulan Mei
  • Data produksi industri Amerika Serika bulan Mei
  • Keputusan bunga acuan bank sentral Australia, RBA, bulan Juni
  • Gubernur The Fed Philadelphia Patrick Harker bicara di sebuah event
  • Gubernur The Fed Richmond Thomas Barkin akan berbicara di sebuah forum MNI webcast
  • Gubernur The Fed Lisa D. Cook memberikan remarks
  • Gubernur The Fed Boston Susan Collins memberikan keynote address

Rabu (19/6/2024)

  • Rilis data neraca dagang Indonesia bulan Mei
  • Laporan neraca pembayaran Filipina
  • Data neraca dagang Jepang
  • Data inflasi Inggris
  • Keputusan bank sentral Brazil
  • Rilis risalah rapat Bank of Japan
  • Data pengajuan KPR Amerika Serikat
  • Gubernur The Fed Dallas Lorie Logan akan bicara dalam sebuah forum yang dihelat Headliner Club di Austin
  • Gubernur The Fed Adriana Kugler bicara di sebuah acara secara virtual di Brookings Institution
  • Gubernur The Fed St Louis Alberto Musalem dijadwalkan bicara tentang perekonomian AS dan kebijakan moneter di acara makan siang CFA Society St. Louis
  • Gubernur The Fed Austan Goolsbee akan bicara di diskusi panel di Marshall Forum 2024

Kamis (20/6/2024)

  • Data pertumbuhan ekonomi Selandia Baru kuartal 1-2024
  • Pengumuman bunga pinjaman China 1 tahun, bulan Juni
  • Pengumuman bunga pinjaman China 5 tahun, bulan Juni
  • Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia, bulan Juni
  • Indeks keyakinan konsumen Zona Euro
  • Angka pengangguran Hong Kong
  • Data neraca dagang Malaysia
  • Data klaim pengangguran AS dan data perumahan
  • Data transaksi berjalan (current account balance) Amerika
  • Keputusan bunga acuan bank sentral Inggris, Bank of England 
  • Gubernur The Fed Neel Kashkari berpartisipasi di sebuah acara

Jumat (21/6/2024)

  • Inflasi Jepang di luar makanan segar bulan Mei
  • S&P Global Manufacturing AS, Services and Composit PMI
  • Data penjualan rumah AS
  • Data penjualan ritel Kanada
  • S&P Global Manufacturing PMI Zona Euro, Prancis, Jerman
  • Data inflasi Hong Kong
  • Gubernur The Fed Richmond Thomas Barkin bicara dalam sebuah acara
  • Gubernur The Fed Mary Daly akan bicara di diskusi panel

(rui)

No more pages