Logo Bloomberg Technoz

Menakar Obligasi Kategori 'Junk Bond' di Pasar Asia

News
16 June 2024 08:59

Ilustrasi aktivitas ekonomi di pasar Asia (dok Bloomberg)
Ilustrasi aktivitas ekonomi di pasar Asia (dok Bloomberg)

Finbarr Flynn dan Ronojoy Mazumdar—Bloomberg News

Bloomberg, Para manajer keuangan termasuk T. Rowe Price Group Inc percaya bahwa surat utang atau obligasi dolar dengan rating rendah (junk bond) di Asia masih memiliki prospek yang lebih jauh baik setelah mengungguli hampir semua hal lain di pasar utang tahun ini.

Obligasi ini telah memberikan imbal hasil 9,8% year-to-date (ytd) dibandingkan dengan sekitar 3% untuk obligasi spekulatif global dan kerugian di sebagian besar utang bermutu tinggi tahun ini, indeks Bloomberg menunjukkan.

Kinerja yang lebih baik ini sebagian didorong oleh rebound utang China dari rekor terendah pasca pihak berwenang di Beijing berusaha keras untuk menarik pasar properti negara ini keluar dari kemerosotan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Junk bond di seluruh dunia telah mengungguli obligasi-obligasi dengan peringkat yang lebih baik di sebagian besar tahun ini. Inflasi yang sangat tinggi telah menahan bank-bank sentral di banyak negara - terutama di Amerika Serikat (AS) - untuk tidak memangkas suku bunga, meskipun penurunan imbal hasil Treasury minggu ini telah mendukung pasar obligasi secara umum.