Berdasarkan analisis oleh Bloomberg News dan perusahaan perkiraan penyakit yang berbasis di London, Airfinity Ltd, setidaknya 13 penyakit menular, mulai dari flu biasa hingga campak dan tuberkulosis, melonjak melebihi tingkat pra-pandemi di banyak wilayah, dan seringkali dengan margin yang signifikan.
Penelitian yang dihasilkan, berdasarkan data yang dikumpulkan dari lebih dari 60 organisasi dan lembaga kesehatan masyarakat, menunjukkan bahwa 44 negara dan teritori telah melaporkan setidaknya satu penyakit menular yang melonjak setidaknya sepuluh kali lebih buruk daripada tingkat dasar pra-pandemi.
Lonjakan global penyakit pasca-Covid - virus dan bakteri, umum dan langka secara historis - adalah misteri yang masih coba dijelaskan secara pasti oleh para peneliti dan ilmuwan. Cara lockdown akibat Covid-19 yang dianggap mengubah sistem imunitas awal adalah sebagian dari teka-teki tersebut, begitu juga dengan dampak pandemi terhadap keseluruhan administrasi dan kepatuhan vaksin. Perubahan iklim, meningkatnya ketidaksetaraan sosial, dan berkurangnya layanan kesehatan turut berkontribusi dengan cara yang sulit diukur.
Covid-19 adalah pandemi global besar pertama di era pengobatan modern, jadi hanya ada sedikit preseden mengenai pandemi setelahnya. "Pandemi flu besar terakhir yang parah terjadi pada tahun 1918. Tidak ada vaksinasi, tidak ada diagnosis atau perawatan. Jadi kita berada di wilayah baru di sini," kata Jeremy Farrar, kepala ilmuwan Organisasi Kesehatan Dunia.
Penyakit yang Kembali Muncul
Menurut hasil lab klinis, kasus influenza di AS melonjak sekitar 40% dalam dua musim flu pasca-Covid, dibandingkan dengan tahun-tahun pra-pandemi. Kasus batuk rejan, atau pertusis, telah meningkat 45 kali lipat di China dalam empat bulan pertama dibandingkan dengan tahun lalu. Dan di beberapa bagian Australia, di mana musim flu baru saja dimulai, kasus respiratory syncytial virus, atau RSV, meningkat hampir dua kali lipat dari tahun lalu.
Argentina sedang memerangi wabah demam berdarah terburuk yang pernah ada. Jepang sedang mengalami lonjakan misterius Streptococcal A, yang juga dikenal sebagai radang tenggorokan. Campak kembali muncul di lebih dari 20 negara bagian Amerika, Inggris, dan beberapa bagian Eropa. Secara global, 7,5 juta orang baru didiagnosis dengan tuberkulosis pada 2022 - tahun terburuk sejak WHO memulai pemantauan TBC global pada pertengahan 1990-an.
Teori utang imunitas telah menjadi penjelasan yang populer, meski kontroversial, untuk lonjakan penyakit pasca-Covid. Hal ini pada dasarnya berarti lockdown akibat pandemi menawarkan lapisan isolasi buatan dari patogen rutin tetapi membuat masyarakat lebih rentan ketika lockdown berakhir. Efeknya lebih buruk pada anak kecil, yang sistem kekebalan barunya terpaksa dibatasi oleh jaga jarak (social distancing), kelas online, dan masker.
“Sistem kekebalan seperti tembok yang jebol, sehingga semua jenis virus bisa dengan mudah masuk,” kata Cindy Yuan, dokter penyakit dalam di klinik swasta di Shanghai. Dalam beberapa bulan, dia mengatakan, jumlah pasiennya berlipat ganda dari tingkat pra-Covid. "Ini tak henti-hentinya. Dari infeksi mikoplasma musim gugur lalu hingga flu dan Covid selama musim dingin, lalu batuk rejan dan berbagai jenis infeksi bakteri."
Itulah penjelasan utama untuk lonjakan pasien di rumah sakit anak di seluruh dunia sejak musim flu 2022 dan mengapa patogen pernapasan kembali dengan begitu ganas, seperti pada musim dingin pertama pasca-Covid Zero di China tahun lalu.
Pakar kesehatan masyarakat tidak yakin dengan teori ini. Utang imunitas mungkin bisa menjelaskan sebagian dari peningkatan penyakit yang dilaporkan pasca-Covid, tetapi mungkin tidak semuanya, kata Ben Cowling, ketua epidemiologi di Sekolah Kesehatan Masyarakat Universitas Hong Kong.
"Utang imunitas, itu pasti terjadi, tapi saya tidak berpikir itu mengakibatkan epidemi besar setelah Covid," katanya, menambahkan bahwa pengawasan dan pengujian yang lebih ketat juga dapat berkontribusi terhadap angka yang dilaporkan lebih tinggi.
Lagipula, jika utang kekebalan menjadi satu-satunya faktor, negara-negara yang mencabut pembatasan pandemi dua atau tiga tahun lalu seharusnya sudah kembali normal sekarang, tetapi kenyataannya tidak. Gelombang penyakit terus berdatangan.
Begitu juga dengan kematian. Peningkatan tingkat kematian yang berkelanjutan di beberapa negara memicu teori lain, yaitu bahwa lockdown saat pandemi pada dasarnya membuat sebagian orang tetap hidup, yang mungkin seharusnya telah meninggal dalam lingkungan normal dengan virus dan bakteri yang beredar bebas.
Risiko Terbesar
Kanada, Jepang, Singapura, dan Jerman - negara-negara yang dipuji karena keberhasilan mereka dalam menahan Covid - sekarang sedang mengalami tingkat kematian berlebih yang tidak biasa, kata Christopher Murray, Direktur Institute for Health Metrics and Evaluation yang berbasis di Washington. Sebaliknya, tempat-tempat yang gagal mengendalikan penyebaran Covid, seperti Bulgaria, Rumania, dan Rusia, sekarang kembali ke tingkat kematian sebelum pandemi.
"Mengapa kasusnya bisa lebih buruk di tempat-tempat yang dapat melakukan penanggulangan dengan baik? Tampaknya agak aneh. Selah satunya adalah gagasan bahwa negara-negara tersebut membuat orang tua yang lemah tetap hidup," kata Murray. "Ditambah dengan teori utang imunitas, ini adalah serangkaian hal yang sangat rumit," katanya.
Kemudian ada peran kemiskinan yang tidak dapat diukur, yang telah melonjak secara global setelah pandemi. Ketimpangan sosial adalah "faktor risiko terbesar" untuk penyakit menular, kata David Owens, salah satu pendiri OT&P Healthcare di Hong Kong. Kondisi kehidupan yang penuh sesak dan akses yang buruk ke nutrisi berkualitas tinggi menambah penyakit, meningkatkan jumlah patogen virus dan bakteri di masyarakat. Dan tekanan selanjutnya pada sistem perawatan kesehatan publik menurunkan kualitas perawatan untuk semua orang.
"Memiliki populasi rentan yang memungkinkan epidemi terjadi atau meningkat, meningkatkan risiko bagi semua orang," kata Owens.
Imunisasi yang Terlewat
Lonjakan penyakit yang dapat dicegah, seperti campak, polio, dan pertusis, lebih mudah dijelaskan, kata para ahli. Tingkat vaksinasi turun tajam selama pandemi, dengan rantai pasokan terganggu, sumber daya dialihkan, dan layanan imunisasi dibatasi karena lockdown, kata Cowling.
Pada saat yang sama, semakin banyak anak yang hidup dalam konflik atau lingkungan yang rentan, membatasi akses mudah ke vaksin. Dan misinformasi era Covid memicu ketidakpercayaan terhadap vaksin secara umum.
Sekitar 25 juta anak melewatkan setidaknya satu dosis dari tiga suntikan suntikan vaksin difteri, tetanus, dan pertusis pada tahun 2021. Persentase anak-anak yang menerima ketiga dosis vaksin ini turun menjadi 81%, yang merupakan level terendah dalam 13 tahun.
Direktur Eksekutif UNICEF Catherine Russell menyebutnya sebagai “peringatan merah bagi kesehatan anak” pada Juli 2022. “Konsekuensinya akan diukur dalam nyawa,” dia kemudian memperingatkan.
Pertusis, yang dapat menyebabkan batuk yang sangat hebat hingga pasien diketahui mengalami patah tulang rusuk, kini kembali muncul secara global. Kematian, biasanya terjadi pada bayi kecil yang kesulitan bernapas, telah dilaporkan di China, Filipina, Inggris, Republik Ceko, dan Belanda. Kanada, Afrika Selatan, Bolivia, AS, Malaysia, dan Israel semuanya mengalami kebangkitan kembali wabah penyakit ini.
Campak - mudah dikenali melalui ruam berbintik khas, batuk, dan demam yang bisa mematikan bagi anak-anak - adalah virus yang sangat menular. Untuk menghentikan penyebarannya, diperlukan tingkat vaksinasi yang sangat tinggi, sekitar 95% pada anak kecil.
Di Inggris, cakupan untuk dosis kedua campak hanya sedikit di atas 84% pada 2022-2023 untuk anak berusia lima tahun, jauh di bawah yang dibutuhkan untuk perlindungan masyarakat. Di Eropa, lebih dari 1,8 juta bayi di Eropa tidak mendapatkan vaksinasi campak antara tahun 2020 dan 2022, dan wilayah tersebut mengalami lonjakan kasus hingga 30 kali lipat tahun lalu. Amerika Serikat pernah memberantas campak pada tahun 2000, tetapi penyakit ini telah kembali setelah penurunan vaksinasi di taman kanak-kanak.
Campak, kata ahli epidemiologi Universitas Illinois, Katrine Wallace, adalah tanda peringatan dini, indikasi pertama bahwa tingkat vaksinasi turun ke titik di mana penyakit lain akan kembali muncul.
“Setiap penyakit ini memiliki ceritanya sendiri, faktor risikonya sendiri, pertimbangan geografisnya sendiri,” kata Wallace. "Ini seperti menyusun serangkaian teka-teki."
Hari Sakit
Konsekuensi dari Covid dapat dianggap sebagai "serangkaian lingkaran konsentris", kata Farrar dari WHO. Keadaan darurat kesehatan masyarakat yang akut telah berakhir, tetapi efek dominonya tetap ada.
Kondisi penyakit yang terus-menerus sudah membebani bisnis dan ekonomi. Hampir satu dari tiga karyawan di AS mengambil setidaknya satu hari sakit pada 2023, menurut perusahaan penggajian Gusto, naik 42% dari 2019. Dan ketika mereka bolos kerja, mereka bolos lebih banyak, dengan rata-rata ketidakhadiran naik 15%. Sebuah studi di Inggris menemukan ketidakhadiran di tempat kerja berada pada tingkat tertinggi dalam lebih dari satu dekade, dengan karyawan rata-rata absen hampir delapan hari selama setahun terakhir, naik dari enam hari sebelum pandemi.
Untuk mengatasi situasi saat ini, membangun kembali kepercayaan masyarakat terhadap vaksin adalah hal yang mutlak diperlukan, kata Farrar. “Kita harus mendukung ilmu pengetahuan dan vaksin serta menjelaskan pentingnya hal itu. Kita tidak bisa hanya mengatakan beberapa orang anti-sains atau anti-vaksin dan melupakan mereka,” katanya. "Kita perlu mendengarkan, menjelaskan, dan mencoba menjangkau semua orang."
Meskipun negara-negara di seluruh dunia dengan cepat meninggalkan tindakan perlindungan di era Covid, jejak penyakit yang tersisa, bersama dengan ribuan kematian akibat Covid setiap bulan, menunjukkan bahwa pandemi masih membayangi. Flu Spanyol bertahan selama sekitar tiga tahun, kata Murray dari IHME.
Mengingat tiga tahun telah berlalu sejak Covid muncul, "kami sangat terkejut dengan pola tahun 2023 di beberapa negara ini," katanya. "Mungkin kita akan menghadapi lebih banyak kejutan lagi."
(bbn)