Logo Bloomberg Technoz

Kata Kementerian PUPR soal Efek Morgan Stanley ke IKN

Pramesti Regita Cindy
14 June 2024 16:30

Pembangunan istana kepresidenan di IKN. (Dok: Bloomberg)
Pembangunan istana kepresidenan di IKN. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Belum lama ini Morgan Stanley menurunkan peringkat ekuitas Indonesia menjadi underweight. Adapun penurunan peringkat ini lantaran lembaga keuangan tersebut melihat adanya risiko berinvestasi, terutama saham di Indonesia.

Melihat sentimen investor asing ke RI yang belakangan kurang bagus, tentunya menjadi pertanyaan terlebih mengenai bagaimana nasib investasi asing untuk megaproyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Meski mengaku tak banyak mengetahui perihal tersebut, Ketua Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Kementerian PUPR Danis Sumadilaga meyakini bahwa hal tersebut tidak berdampak kepada pembangunan IKN yang tengah berjalan.

Kementerian PUPR, menurutnya, akan lebih memperkuat infrastruktur, maupun fasilitas IKN guna lebih memudahkan berjalannya investasi.

"Kita berusaha melengkapi infrastruktur prasarana, seluruh fasilitas, yang baik, [sehingga] harapannya mudah-mudahan bisa lebih memudahkan investasi," jelas Danis ketika ditemui di kantor Kementerian PUPR, Jakarta, Jumat (14/6/2024).