Logo Bloomberg Technoz

Zulhas, niatnya mengusulkan RK untuk diduetkan dengan Kaesang Pangarep, anak Jokowi yang kini memimpin PSI. Namun terkait dengan Kaesang, Zulhas menyebut pembahasannya belum mencapai ke arah tersebut.

"Belum diputuskan pasangannya," ujar Zulhas.

Menteri PDIP Reshuffle

Kabar pertemuan Jokowi dengan Ketum Parpol KIM kembali memanas usai Menkominfo Budi Arie Setiadi mengungkapkan tidak menutup kemungkinan menteri-menteri PDIP akan diredhuffle.

Budi usai Raker dengan DPR, Kamis (13/6/2024) tak menepis spekulasi ketika ditanya apakah menteri yang bakal di-reshuffle berasal dari PDIP. Dia mengatakan ada suara-suara yang muncul terkait kinerja berbagai menteri, termasuk yang berasal dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). 

"Makanya itu kan suara suara sudah kita dengar, ya kita tunggu aja lah, itu kan hak prerogatif presiden," ujar Budi Arie. 

Jokowi sudah bantah

Jauh sebelum pernyataan Budi Arie dan Zulhas, Jokowi sudah lebih dulu mengonfirmasi pertemuan dengan ketua umum parpol pendukung tersebut, akhir Mei lalu. Namun Jokowi menegaskasn tak ada pembahasan reshuffle.

"Ketemu (dengan ketum parpol), tapi tidak berbicara itu (reshuffle)," kata Jokowi usai meninjau di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (11/6/2024).

(red/dre)

No more pages