Suharso Usulkan Anggaran Bappenas Naik Rp804 M untuk Gaji Pegawai
Azura Yumna Ramadani Purnama
13 June 2024 14:49
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengusulkan penambahan anggaran kementeriannya sebesar Rp804,47 miliar, dari yang semula dalam pagu indikatif Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sebesar Rp1,97 triliun menjadi Rp2,77 triliun.
Hal itu, disampaikan saat rapat kerja dengan Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI yang membahas Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) dan RKP Bappenas tahun 2025.
Ia menjelaskan bahwa pada tahun depan terdapat tambahan 1.997 pegawai baru yang merupakan hasil rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. Suharso menyebut, pihaknya membutuhkan anggaran tambahan Rp597 miliar untuk membiayai gaji pegawai baru tersebut.
“Kami mengajukan Pak Ketua, permohonan usulan tambahan boleh dong saya ajukan usulan tambahan. Ini utamanya gaji pegawai karena gaji pegawai kai untuk 2025 ada 1.997 orang tambahan sehingga semuanya ada Rp597 miliar,” kata Suharso dalam rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI, Kamis (13/6/2024).
Selain berdasarkan bahan paparannya, dijelaskan bahwa terdapat kebutuhan untuk kegiatan Manajemen Risiko Pembangunan Nasional (MRPN) yang diusulkan sebesar Rp102 miliar.