Logo Bloomberg Technoz

Selain itu, Bulog juga tengah menjalankan tugas mengadakan dan menjaga stok beras. Perum Bulog saat ini memiliki stok dengan volume ideal sebanyak 1,8 juta ton.

Untuk mempertahankan volume ideal tersebut, Bulog terus mengutamakan pengadaan gabah dan beras dari dalam negeri selama musim panen. Hingga pertengahan Juni 2024, Bulog telah menyerap hampir 700 ribu ton produk petani dalam negeri.

"Saat ini Bulog tengah fokus dalam upaya penyerapan gabah/beras petani dalam negeri, penyaluran rutin Bantuan Pangan dan SPHP serta kesiapan menjelang Hari Raya Iduladha."

"Bulog kembali mendapat tambahan penugasan penyaluran Bantuan Pangan Beras sebanyak 3 bulan alokasi untuk 22 juta keluarga penerima manfaat tiap bulannya di seluruh wilayah Indonesia," ujarnya.

(prc/wdh)

No more pages