Logo Bloomberg Technoz

Selain membahas bantuan kemanusiaan dan dukungan bagi pendidikan perempuan di Afghanistan, Menlu Retno juga berbagi prioritas keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023 yaitu perkembangan di Myanmar dan kawasan Indo-Pasifik. 

Dalam kesempatan berbeda, Retno juga bertemu dengan Wakil Direktur Eksekutif UNICEF. Tujuan pertemuan adalah memastikan masyarakat internasional terus memberikan bantuan kemanusiaan yang vital bagi rakyat Afghanistan.

Diketahui pendidikan perempuan di Afghanistan menjadi perhatian internasional tatkala negara tersebut kembali dikuasai rezim Taliban. Pada awal kembali berkuasa, Taliban sempat menjanjikan akan memperbolehkan perempuan untuk bersekolah termasuk menempuh pendidikan tinggi di universitas. Namun hingga tahun 2022 hal itu tak terwujud. Bahkan setelah sempat beberapa jam memberlakukan kebijakan boleh bersekolah bagi perempuan, pemerintahan Taliban langsung membatalkannya.

Sementara soal calon keketuaan RI di Dewan HAM PBB, Menlu Retno bertemu Wakil Te​tap Botswana, Burundi, dan Rwanda. Pertemuan membahas mengenai pencalonan Indonesia di Dewan HAM periode 2024-2026. Dalam pertemuan itu, Menlu Retno menyampaikan kedekatan bilateral selama ini dan menceritakan posisi dan peran Indonesia dalam bidang HAM.

Menlu Retno karena itu mengharapkan dukungan dari semua negara  dalam pemungutan suara di Majelis Umum PBB pada bulan Oktober 2023 mendatang.

(ezr)

No more pages