Logo Bloomberg Technoz

Saham-saham LQ45 yang bergerak pada teritori positif antara lain, PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) naik 60 poin ke posisi Rp 1.070/saham, PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) naik 40 poin ke posisi Rp 965/saham. PT Bank Jago Tbk (ARTO) naik 70 poin ke posisi Rp 2.490/saham.

Pergerakan Harga Saham MEDC (3/4/2023) (Bloomberg)

PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) membukukan laba bersih US$ 530,88 juta atau setara Rp 7,96 triliun, naik 1.029,07% dari periode sebelumnya. Kenaikan pendapatan memberi dukungan atas kinerja positif laba bersih perseroan. Pendapatan MEDC naik 84,66% menjadi US$ 2,31 miliar.

PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) mencatat kerugian bersih Rp 2,69 triliun di 2022, melesat 68% dibanding periode sebelumnya. Pendapatn LPKR drop utamanya datang dari segmen penjualan apartemen.

Sepanjang 2022, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) membukukan laba bersih sebesar US$ 3,73 miliar atau setara Rp 55,9 triliun. Sebelumnya GIAA merugi. Pendapatan GIAA juga naik sebesar 57,18% menjadi US$ 2,1 miliar per Desember 2022. Kenaikan ditopang oleh pendapatan dari penerbangan berjadwal sebesar US$ 1,68 miliar, naik 62,24%.

Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan data inflasi Indonesia periode Maret 2023 berada pada level 0,18% dibandingkan bulan sebelumnya (month-to-month/mtm). Lebih tinggi ketimbang Februari 2023 yang sebesar 0,16% mtm.

Sementara secara tahunan (year-on-year/yoy), inflasi Maret 2023 tercatat pada level 4,97% yoy. Melandai dibandingkan Februari 2023 di mana kala itu inflasi tercatat 5,47% yoy. Angka inflasi ini menurun ke level terendah dalam tujuh bulan terakhir.

Aktivitas manufaktur Indonesia melanjutkan tren fase ekspansi pada Maret 2023. S&P Global melaporkan, Purchasing Managers’ Index (PMI) Indonesia pada Maret 2023 berada pada level 51,9. Membaik dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 51,2 sekaligus jadi yang tertinggi sejak September 2022.

Hasil survei PMI manufaktur Indonesia pada Maret 2023 membawa kabar positif. Permintaan yang kuat mendorong peningkatan produksi dan tenaga kerja.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam paparan usai Rapat Dewan Komisioner (RDK) menyatakan, kredit perbankan tumbuh 10,64% secara tahunan (year-on-year/yoy) selama Februari 2023, ditopang oleh pertumbuhan kredit investasi 13,01% secara yoy.

Adapun pasar saham Asia kompak bergerak di zona hijau pada penutupan perdagangan hari ini Senin (3/4/2023). Indeks Shanghai Shenzhen CSI 300 naik 0,98%, indeks Strait Times Singapore naik 0,68%, indeks Nikkei 225 naik 0,52%, dan indeks Hang Seng Hong Kong naik 0,04%. Sementara itu, Dow Jones Index Future naik 0,33%.

(fad/wep)

No more pages