Logo Bloomberg Technoz

Selain itu, saham Seri B secara khusus memiliki hak suara yang lebih tinggi, sehingga memegang kunci dalam perkembangan perusahaan.

Buyback GOTO

Selain agenda tersebut, RUPS juga menyetujui rencana buyback saham GOTO.

GOTO menyiapkan dana US$200 juta atau setara sekitar Rp3,2 triliun untuk buyback saham GOTO. Dana buyback ini berasal dari kas internal.

Buyback saham GOTO tidak melebihi 10% saham termasuk saham treasuri. Saat ini, jumlah saham treasuri GOTO sebesar 10,26 miliar saham atau setara dengan 0,85% dari modal ditempatkan dan disetor.

Dalam keterbukaan informasi sebelumnya, buyback saham dilakukan agar GOTO apat memiliki fleksibilitas dan opsi yang lebih baik dalam mengelola modal dan memaksimalkan imbal hasil (return) kepada pemegang saham.

Terlebih, perusahaan melihat adanya kenaikan profitabilitas seiring dengan positifnya EBITDA yang disesuaikan pada kuartal IV-2023.

Manajemen memperkirakan tidak terdapat dampak negatif yang dapat menyebabkan penurunan pendapatan atas pelaksanaan buyback. Hal ini seiring dengan saldo kas GOTO per 31 Maret 2024 yang mencapai Rp23 triliun.

Meski demikian, rugi per saham akan meningkat dikarenakan Perseroan masih dalam posisi mencatatkan rugi bersih dan menurunnya jumlah saham beredar akibat adanya buyback. Per 31 Desember 2023, GOTO mencatat rugi per saham sebesar Rp85.

(red)

No more pages